1 Desember 2023
Kasi Dikmad Kemenag Bantul, Ahmad Musyadad menyampaikan materi (dok. dee)

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Hari ke tiga, Kamis (26/10/23) Eni Munawaroh guru Al-Qur’an Hadits MTsN 2 Bantul dan Dian Fitri pustakawan MTsN 2 Bantul yang tergabung dalam ODWK angkatan 67 semakin ceria. Bagaimana tidak? Kondisi kelas yang menyenangkan dan juga widyaiswara yang menyampaikan materi dengan santai. Santai namun tetap serius, sehingga materi dengan mudah dapat dipahami oleh peserta. 

Hari ketiga ada 2 pemateri yakni Ahmad Musyawarah, S. Pd. I., M.S.I selalu Kasi Dikmad kemenag Bantul dan juga Dr. Aswin Eka Adhi. Ahmad menyampaikan materi terkait moderasi beragama. Mulai dari regulasi hingga bagaimana ASN menerapkan sikap moderat dalam kehidupan sehari-hari hari. Ahmad juga berpesan di tahun politik ini ASN Kemenag Bantul harus berhati-hati dan bijak dalam menggunakan sosial media.

Pada kesempatan kali ini Dr. Aswin menyampaikan materi terkait penerapan nilai Ber-Akhlak, dengan penerapan nilai Ber-Akhlak dan juga dikombinasikan dengan nilai dasar ASN Kemenag diharapkan ASN Kemenag dapat menjadi contoh yang baik dalam kehidupan bermasyarakat. 

Diakhir kelas peserta ODWK mengerjakan tugas LK 2 dan juga mengerjakan Postest. Eni Munawaroh selaku salah satu peserta merasa senang bersyukur dapat mengikuti kegiatan ODWK ini. “Alhamdulillah, seneng dapet teman- teman baru dari berbagai bidang, dan juga dibersamai oleh Dr. Aswin yang benar-benar menyampaikan materinya merefresh qolbu dan juga pemikiran kita, ” ungkapnya pada tim humas MTsN 2 Bantul. (Dee) 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.