1 Desember 2023
Muthia, Siswa MTsN 2 Bantul Pembaca Teks Pembukaan UUD 1945 pada Peringatan Hari Kesaktian Pancasila 2023. (dok: Eni)

Bantul (MTsN 2 Bantul) — Minggu (1/10/2023) perwakilan sejumlah instansi di wilayah Kapanewon Jetis berkumpul di Lapangan Kapanewon Jetis untuk menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila. MTsN 2 Bantul Usai mengikuti lomba upacara mewakili Kapanewon Jetis kembali diminta untuk mengirimkan siswa sebagai peserta maupun sebagai petugas upacara. 

Menyambut gembira hal tersebut, MTsN 2 Bantul mengirimkan satu peleton peserta upacara, satu grup paduan suara, dan dua siswa sebagai pembaca teks Pembukaan UUD 1945 dan pembaca teks Ikrar. Grup paduan suara di bawah bimbingan Bagus Kurniawan dan dirigent Seldnadia Wening Prahabsti. Kemudian sebagai pembaca teks Pembukaan UUD 1945 adalah Muthia Noer Azizah. Sedangkan Pembaca Ikrar adalah Nawang Restu Arifkia.

Muthia Noer Azizah, salah satu siswa MTsN 2 Bantul yang masih menjabat sebagai sekretaris pengurus OSIS ini mengaku senang ditunjuk sebagai pembaca Teks Pembukaan UUD 1945. Gadis yang aktif dalam bidang Riset ini mampu membaca teks Pembukaan UUD 1945 dengan intonasi yang baik dan suara yang lantang. Selama menjadi siswa di MTsN 2 Bantul ia selalu memiliki keinginan untuk ikut andil membantu berbagai kegiatan madrasah, salah satunya dalam sebagai petugas upacara. Selain sebagai pembaca teks Pembukaan UUD 1945, Muthia juga kerap menjadi protokol. Kemampuan publik speaking gadis manis yang gemar menulis cerita ini cukup baik. Keinginannya untuk mengembangkan bakat dan potensi yang dimilikinya cukup kuat. 

Tak hanya dalam organisasi OSIS, pecinta kucing ini ternyata juga aktif dalam kegiatan kepramukaan, sebagai dewan penggalang dan turut aktif dalam lomba-lomba kepramukaan. Satu hal yang ia yakini selama ini, selalu berusaha yang terbaik kapan pun dan di mana pun ia berada, maka insyaallah Allah pun akan memberikan hasil yang terbaik. Ia berharap dapat terus diberikan kemudahan dalam mengembangkan bakat dan potensi melalui berbagai ajang pengembangan diri yang ia ikuti. (yis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.