Bunda Literasi Kabupaten Bantul berdialog dengan siswa MTsN 2 Bantul. (dok:Nfa)

Bunda Literasi Kabupaten Bantul berdialog dengan siswa MTsN 2 Bantul. (dok:Nfa)

Bantul (MTsN 2 Bantul)-Literasi masih menjadi hal yang hangat untuk dibahas. Bagaimana cara menjadikan generasi penerus bangsa lebih literat menjadi salah satu hal pembahasannya. Hal ini juga yang disampaikan oleh Bunda Literasi Kabupaten Bantul, Hj. Emi Masruroh, S.Pd., dalam kunjungannya ke MTsN 2 Bantul, Sabtu (25/2/2023).

Kunjungan tersebut dilakukan dalam rangka sosialisasi Gerakan Literasi Sekolah di MTsN 2 Bantul. Dalam kunjungan tersebut, Bunda Literasi ditemani oleh Kepala Dinas dan Kepala Bagian Perpustakaan Dispusip Kabupaten Bantul. Sementara dari Kemenag Kabupaten Bantul turut hadir Kasi Dikmad dan Pengawas Madrasah.

Seluruh siswa MTsN 2 Bantul menyambut antusias kehadiran Bunda Literasi tersebut. Hal ini terbukti dengan para siswa dapat mengikuti kegiatan dengan tertib dari awal hingga akhir. Pembawaan yang menarik dan ramah membuat para siswa tertarik. Dalam penyampaian materi sosialisasi literasi dan menumbuhkan minat baca, Bunda Literasi tanpa ragu untuk mendekati siswa mengajak diskusi, berdialog,  dan berkolaborasi membacakan beberapa teks dari buku yang dibawanya.

Afrita Intan Pradani, Ketua OSIS MTsN 2 Bantul, yang kebetulan juga berpartisipasi dalam dialog bersama Bunda Literasi mengaku senang dan tertarik. “Saya senang sekali bisa mendapat kesempatan membaca geguritan dan berdialog dengan Bunda Literasi. Beliau tak hanya memberi kami hadiah buku, tetapi juga motivasi untuk gemar membaca dan doa,” jelas Afrita pada tim publikasi, Jum’at (3/3/2023). (yis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.