Kunjungan Bunda Literasi di MTsN 2 Bantul

By | 30 Maret 2023

Bantul (MTsN 2 Bantul) – Sabtu (25/02/2023),  Hj. Emi Masruroh, S.Pd., atau yang biasa dikenal dengan sebutan Bunda Literasi, datang mengunjungi MTsN 2 Bantul. Tidak sendirian, pada kesempatan ini ia juga didampingi oleh Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kab. Bantul, Drs, Sukrisna Dwi Susanta, M.Si. Kedatangannya ke MTsN 2 Bantul adalah dalam rangka untuk menggiatkan literasi di Bantul khususnya di MTsN 2 Bantul.

Pada kesempatan ini, Bunda Literasi menyampaikan pada siswa MTsN 2 Bantul bahwa literasi tidak hanya membaca tetapi juga menulis. “Ada lima komponen dalam literasi, yaitu : membaca, menulis, berbicara, berhitung, dan memecahkan masalah,” jelasnya. Bunda Literasi juga menjelaskan tujuan dari Gerakan Literasi Sekolah antara lain, tercipta budaya literasi di sekolah, meningkatkan minat baca, menghidupkan perpustakaan sekolah, dan menciptakan sekolah sebagai taman belajar yang menyenangkan dan ramah anak agar warga sekolah mampu mengelola pengetahuan.

Acara berlangsung meriah dan hidup karena Bunda Literasi berinteraksi secara langsung dengan siswa. Beberapa siswa maju ke depan untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan dan  juga diminta untuk membaca geguritan karya beliau. Beberapa siswa yang berkesempatan untuk maju ke depan kemudian diberi hadiah sebuah buku oleh Bunda Literasi.

Acara ditutup dengan pemberian penghargaan literasi, antara lain: penghargaan resume film, penghargaan duta baca siswa, dan penghargaan duta baca guru. Pemberian hadiah diberikan langsung oleh Bunda Literasi kepada pemenang. “Saya sangat senang dan terharu mendapatkan penghargaan ini dan bertatap muka secara langsung dengan Bunda Literasi,” ungkap Agni Cahya selaku Duta Baca MTsN 2 Bantul. (nfa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.