Empat guru MTsN 2 Bantul terima Satyalencana Karya Satya. (Dok:Eni)

Empat guru MTsN 2 Bantul terima Satyalencana Karya Satya. (Dok:Eni)

Bantul (MTsN 2 Bantul)-Rabu, (17/8/2022), bertepatan dengan Upacara Peringatan HUT Ke-77 Republik Indonesia,  Empat guru MTsN 2 Bantul menerima penghargaan Satya Lencana. Keempat guru tersebut adalah Mugiyanta, Susanti, Endang Sri Rohmah, dan Istiyanah. Bertempat di lapangan upacara, penyerahan penghargaan tersebut diberikan oleh Kepala MTsN 2 Bantul, Musa Surahman, setelah Upacara Peringatan HUT Ke-77 RI selesai.

Satyalencana Karya Satya adalah tanda kehormatan yang diberikan atau yang dianugerahkan kepada Pegawai Negeri Sipil sebagai penghargaan atas dedikasi pelaksanaan tugasnya yang telah menunjukan kesetiaan, pengabdian, kecakapan, kejujuran dan kedisiplinan serta telah bekerja secara terus menerus sekurang-kurangnya 10 tahun, 20 tahun atau 30 tahun. Masa kerja terhitung mulai dari SK CPNS hingga saat ini mengabdi. ASN yang memenuhi kriteria dapat mengajukan Satya Lencana dengan mengupload berkas yang diperlukan ke SIMPEG.

“Alhamdulillah, bersyukur dan selamat kepada Bapak Ibu Guru yang mendapat penghargaan Satya Lencana dari Presiden RI semoga semakin menambah semangat dalam mengabdi di Kementerian Agama dalam memajukan madrasah dan mencerdaskan anak bangsa,” ungkap Musa Surahman kepada tim publikasi MTsN 2 Bantul. (yis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.