
Waka Kesiswaan MTsN 2 Bantul Berikan Arahan pada Siswa MTsN 2 Bantul. (dok:yis)
Bantul (MTsN 2 Bantul)-Sabtu (11/6/2022), MTsN 2 Bantul gelar kegiatan Sabtu Ceria, dengan jalan sehat bersama. Kegiatan ini merupakan salah satu perwujudan dari Giat 7K MTsN 2 Bantul. Penerapan 7K di madrasah, yakni kebersihan, keindahan, kerindangan, ketertiban, kenyamanan, keamanan, dan kekeluargaan, merupakan salah satu upaya madrasah untuk menumbuhkan karakter siswa.
Tugiyo, S.Ag. , Wakil Kepala Bidang Kesiswaan MTsN 2 Bantul, menyampaikan bahwa dalam kegiatan jalan sehat ini nanti siswa belajar untuk bersikap menjaga lingkungan madrasah maupun sekitar yang dilaluinya tetap bersih, indah, rindang. Mereka belajar untuk mengendalikan diri tidak merusak dan tidak membuang sampah sembarangan. Para siswa juga berjalan sesuai rombongan kelasnya masing-masing bersama pendamping. Hal ini siswa belajar untuk bersikap tertib dan menjaga keamanan baik keamanan diri sendiri maupun orang lain, sehingga rasa nyaman dan kekeluargaan pun tumbuh.
“Diingat baik-baik, bahwa dimana pun kita berada, kita harus bisa menjaga nama baik madrasah, tetap tertib, agar nyaman, aman, dan semua dapat bergembira hari ini. Setelah jalan sehat nanti, kita beristirahat bersama sambil menikmati makanan yang kita bawa sebagai kado silang.” ucap Tugiyo dalam arahannya.
Dalam kegiatan ini, seluruh guru dan pegawai pun dilibatkan. Ada yang sebagai pendamping menemani wali kelas, sebagai tim medis, tim penunjuk jalan, koordinator kado silang. Pemandu acara, sarana prasarana, dan lain sebagainya. Kegiatan ini menjadi kegiatan refreshing setelah hampir dua Minggu para siswa bergelut dengan ujian dan target-target penugasan demi ketuntasan hasil proses pembelajaran mereka. (yis)