Kepala MTsN 2 Bantul memberikan pesan kesan dalam kegiatan silaturahmi Matsandaba. (dok:yis)

Kepala MTsN 2 Bantul memberikan pesan kesan dalam kegiatan silaturahmi Matsandaba. (dok:yis)

Bantul (MTsN 2 Bantul)– Menjalin ukhuwah atau silaturahmi menjadi salah satu amalan ibadah yang dianjurkan untuk terus dijaga dalam ajaran agama Islam. Hal ini pula yang menjadikan MTsN 2 Bantul berupaya menjaga hubungan silaturahmi dengan para guru maupun pegawai yang telah purna tugas atau mutasi ke madrasah lain dalam sebuah wadah grup WhatsApp ‘Ta’aruf Matsandaba’. Grup ini merangkul guru dan pegawai yang telah purna tugas, mutasi, mantan kepala, dan guru pegawai yang masih aktif bertugas di MTsN 2 Bantul.

Sabtu (4/6/2022), Kepala MTsN 2 Bantul, Musa Surahman, S.Ag., menghadiri kegiatan Temu Perdana grup Ta’aruf Matsandaba, yang diselenggarakan dalam rangka syawalan dan tasyakuran khataman yang ke-40, di Rumah makan Anas Mandiri Jejeran, Pleret, Bantul, Yogyakarta. Musa Surahman menyampaikan apresiasi kepada Drs  Kusdiyanto, guru yang belum lama purna tugas dari MTsN 2 Bantul yang telah dengan semangat menjadi koordinator kegiatan Temu Perdana tersebut, sehingga dapat mempererat silaturahmi, saling mengenal dan mengenang dengan sesama anggota grup yang hadir.

“Para bapak ibu baik yang purna tugas maupun yang mutasi, kami sampaikan terimakasih atas segala sumbangsihnya untuk MTsN 2 Bantul selama ini. Kami mendukung sepenuhnya kegiatan seperti ini, Insyaallah juga dengan senang hati bergabung. Kami juga mohon doa dan dukungan selalu untuk kemajuan MTsN 2 Bantul di masa yang akan datang,” ungkap Musa Surahman dalam sambutannya.

Senada dengan Musa Surahman, Ening Yuni Soleh Astuti, Mantan kepala sekaligus saat ini sebagai pengawas MTsN 2 Bantul, juga dengan senang hati bergabung, memberikan motivasi, informasi, dan bahkan turut bernyanyi memeriahkan acara tersebut. Selain itu, Sri Pangatun, Mantan kepala MTsN 2 Bantul, juga turut menyampaikan kegembiraannya dapat hadir dalam kegiatan yang penuh makna tersebut. Sri Pangatun berharap akan ada temu kangen rutin dari grup Ta’aruf Matsandaba ke depannya.

Sebagai pembawa acara Temu Perdana tersebut, Agus Purnomo, Guru BK MTsN 2 Bantul, dan Imam Syamroni, mantan guru yang mutasi menjadi kepala madrasah pun berhasil memandu kegiatan syawalan Temu Perdana tersebut dengan meriah. H. Supangat selaku sesepuh sekaligus koordinator kegiatan tilawah dalam grup Ta’aruf Matsandaba pun menyampaikan rasa terima kasih atas anggota grup yang hadir. Sementara Hj. Salimah, guru purna 12 tahun yang lalu pun turut hadir dan berharap Ta’aruf Matsandaba dapat merangkul seluruh guru pegawai purna sehingga bisa lebih bermakna saat temu kangen.

“Dalam Grup Ta’aruf Matsandaba ini kita boleh membahas banyak hal. Tidak hanya masalah pendidikan, agama, ibadah, sosial kemasyarakatan, tetapi juga hiburan yang dikemas dalam obrolan ringan atau candaan yang tujuannya untuk lebih memeriahkan suasana. Ada tilawah (muqodaman online) yang mengalir tanpa target waktu, yang penting jatah juz dalam Al Qur’an selesai dibaca kemudian laporkan dalam list yang dishare di grup. Ke depan semoga para guru pegawai purna atau mutasi yang belum bergabung, bisa kita rangkul untuk bergabung dalam grup,” Jelas Yulian Istiqomah, guru MTsN 2 Bantul yang masih aktif bekerja sekaligus admin grup Ta’aruf Matsandaba.  (yis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.