Satgas Covid-19 Kepanewon Jetis Pantau Pelaksanaan PTM-T di MTs N 2 Bantul
Satgas Covid, Babinsa Serta Bhabinkamtibnas Kepanewon Jetis Pantau Pelaksanaan PTM-T di MTs N 2 Bantul

Bantul (MTs N 2 Bantul) – Pembejalaran tatap muka terbatas yang sudah berjalan beberapa minggu ini tentunya diharapkan dapat berjalan dengan baik dan aman serta dapat berjalan secara berkelanjutan. Syarat vaksin dan menerapkan protokol kesehatan tentu diterapkan di MTs N 2 Bantul.

Senin (15/11) MTs N 2 Bantul dikunjungi oleh Satgas Covid, Babinsa serta Bhabinkamtibnas Kepanewon Jetis, hal ini bertujuan untuk memantau serta memonitoring kegiatan Pembelajaran Tatap Muka-Terbatas (PTM-T) yang dilaksanakan di MTs N 2 Bantul. Kedatangan tim ini disambut oleh Nurhadi, S.Ag. selaku tim Satgas Covid MTs N 2 Bantul dan Siti Arifah, S.IP. selaku Kepala Tata Usaha. Pada kunjungan kali ini tim dari Kepanewon Jetis mewawancarai tim MTs N 2 Bantul terkait pembelajaran tatap muka.

Tim Kepanewon Jetis juga menyampaikan beberapa hal, salah satunya survey deteksi dini dengan screening pengambilan sampel secara random pada warga madrasah dengan metode PCR. Diharapakan dengan adanya deteksi dini ini penyebaran kasus Covid-19 dapat dikendalikan dengan cepat dan tidak menimbulkan cluster  baru. “Iya, kemarin ada tim Kepanewon Jetis ke madrasah, screening deteksi dini Covid-19. Untuk MTs N 2 Bantul diambil 13 sampel dan dilaksakan tanggal Rabu (17/11),’’ ungkap Nurhadi, S.Ag. selaku satgas Covid-19 MTs N 2 Bantul. (dee)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.