Bantul (MTsN 2 Bantul) – Berbekal surat tugas dari Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Provinsi DIY H. Muhamad Wahib Jamil, S.Ag. M.Pd. beromor : 2792/Kw.12.1/3/KP.01.1/09/2020 tertanggal 10 September 2020, Kepala MTsN 2 Bantul, Musa Surahman, S.Ag. beserta 16 kepala madrasah se-DIY mengikuti pelatihan Penguatan Kompetensi ditugaskan mulai Rabu (16/9) hingga Senin (21/9) di hotel berbintang 4 Novena Hotel Bandung.

Dr. H. Mahsusi selaku Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan (Pusdiklat) membuka pelatihan Rabu (19/9) petang. Ia menyampaikan bahwa baik kepala maupun guru harus professional dan selalu mengedepankan mutu. Pada pelatihan kompetensi ini, selain kepala madrasah turut diundang guru. Pelatihan direncanakan  menggunakan sistem in-on-in. Pada tahap in job training dilaksanakan 16 – 21 September. Sementara on job training dilaksanakan 3 pekan setelahnya. Dilanjutkan in job training kembali pada 19 – 20 Oktober 2020.

Musa bersyukur bisa mengikuti pelatihan hingga usai. Kegiatan ditutup pada Senin (21/9). Ia bersama rombongan kembali ke kediaman masing – masing untuk selanjutnya melaksanakan kegiatan on job training selama 2 pekan ke depann (jkp).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.