Bantul (MTsN 2 Bantul) – Kepala MTsN 2 Bantul, Musa Surahman, S.Ag. mengundang seluruh wakil kepala madrasah (waka) dan staf untuk koordinasi dan evaluasi di ruang kepala Rabu (23/9). Kegiatan dilaksanakan untuk lebih menyatukan dan memadukan program yang ada serta mencari kekurangan yang ada pada program yang telah berjalan atau dilaksanakan.

Musa berharap koordinasi bisa diadakan rutin seminggu dua kali dan dihadiri oleh seluruh waka dan staf. Mennurutnya, dengan adanya koordinasi rutin tersebut akan segera diketahui dan dicari solusi pemecahan sehingga tidak melebar dan meluas. Terlebih dengan adanya kebijakan work from home (wfh) yang membuat pertemuan langsung antar guru berkurang menambah menurunnya intensitas koordinasi di lapangan. Hal ini membutuhkan koordinasi langsung yang diadakan rutin.

Hasil koordinasi pada bidang kurikulum adalah akan lebih mempersiapkan program penilaian dan akreditasi madrasah secara lebih baik. Bidang kehumasan akan meningkatkan penyampaian informasi kegiatan siswa dan guru melalui website dan media sosial. Bidang kesiswaan akan meingkatkan prestasi siswa dengan lebih banyak mengikutsertakan siswa pada berbagai event lomba. Bidang sarana dan prasarana akan mempersiapkan sarana dan prasarana untuk akreditasi madrasah. Madrasah diharapkan akan menjadi lebih berkualitas dan lebih dikenal di masyarakat serta sukses di akreditasi madrasah yang akan dilaksanakan tahun depan (jkp).

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.