Bantul (MTsN 2 Bantul)–Paduan suara merupakan salah satu grup siswa yang hendaknya dimiliki oleh setiap madrasah. Banyak event penting madrasah yang diselenggarakan, membuat keberadaan grup paduan suara ini menjadi salah satu hal yang juga harus diupayakan. Pasalnya, dalam setiap kegiatan resmi madrasah, lagu-lagu kebangsaan maupun lagu identitas madrasah biasa dinyanyikan.

Tidak jauh berbeda dengan yang terjadi di MTsN 2 Bantul. Grup paduan suara siswa MTsN 2 Bantul juga sangat dibutuhkan oleh madrasah. Oleh karena itu, upaya regenerasi anggota grup paduan suara harus terus dilakukan.

Grup paduan suara MTsN 2 Bantul, yang diberi nama ‘Matsandaba Choir’ ini sudah berdiri sejak tahun 2007. Setiap tahunnya, siswa yang telah menduduki kelas IX maka harus dibebaskan dari kegiatan ekstrakurikuler. Oleh sebab itulah, personil dari grup paduan suara harus terus diregenerasikan kepada siswa kelas VII dan VIII.

Tahun ini, hampir seluruh anggota grup paduan suara MTsN 2 Bantul sudah kelas IX. Maka dari itu, pada acara Hari Amal Bhakti ke 52 tahun MTsN 2 Bantul awal februari lalu, paduan suara MTsN 2 Bantul menampilkan seluruh anggota barunya yang terdiri dari kelas VII dan VIII. Mereka menyanyikan 5 buah lagu, yaitu Indonesia Raya karya WR. Supratman, Mars dan Himne Madrasah Nasional karya Ikin Sodikin, Mars MTsN 2 Bantul karya Heni Sulistyaningsih, dan Himne MTsN 2 Bantul karya Yulian Istiqomah.

Keseluruhan lagu berhasil dinyanyikan dengan baik, setelah latihan rutin kurang lebih 8 kali pertemuan, di bawah bimbingan Yulian Istiqomah. Seluruh aransemen musik indah dari kelima laguĀ  yang dibuat oleh Winarja pun pas mengiringi penampilan mereka. Tepuk tangan gemuruh dari audien mengiringi langkah mereka tatkala menuruni panggung megah Harlah ke-52 MTsN 2 Bantul.

“Sebagai pemula, mereka telah mempersembahkan penampilan yang baik, semoga pada event selanjutnya, mereka dapat tampil dengan kualitas suara yang lebih baik lagi,” ungkap Yulian Istiqomah, usai pementasan, Sabtu (1/02/2020).

Para siswa yang tergabung dalam grup paduan suara ini pun merasa bangga dan senang dapat tampil di acara bergengsi madrasah yang dihadiri kurang lebih 1250 orang tersebut. Mereka berjanji akan berlatih dengan lebih giat lagi melalui ekstrakurikuler Fatwa yang menaungi kegiatan seni dan jurnalistik siswa MTsN 2 Bantul. (yis)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.